Pengertian Stroke
Definisi Penyakit Stroke
Stroke adalah suatu keadaan dimana ditemukan tanda - tanda klinis yang berkembang cepat berupa deficit neurologic fokal dan global, yang dapat memberat kematian tanpa adanya penyebab lain yang jelas selain vascular (WHO).
Penyebab Terjadinya StrokeSecara umum, stroke dapat terbagi menjadi 2 jenis, yaitu stroke hemoragik dan stroke iskemik. Perbedaan di antara keduanya adalah stroke hemoragik terjadi akibat pembuluh darah yang pecah di otak, sedangkan stroke iskemik muncul karena pembuluh darah di otak mengalami penyumbatan. Penyempitan atau pencahnya pembuluh darah ini dapat terjadi karena beberapa faktor, seperti:
- Tekanan darah tinggi
- Kolesterol tinggi
- Diabetes
- Aneurisma otak
- Aritmia
Gejala penyakit Stroke :
Kementerian Kesehatan RI memperkenalkan gejala awal stroke pada masyarakat dengan slogan “SEGERA KE RS” yang memiliki arti:
- Senyum tidak simetris
- Gerak separuh anggota tubuh tiba-tiba melemah
- Bicara pelo atau tiba-tiba tidak dapat berbicara
- Kesemutan separuh tubuh
- Rabun atau pandangan satu mata kabur secara tiba-tiba
- Sakit kepala hebat yang muncul tiba-tiba dan gangguan fungsi keseimbangan
Pencegah Penyakit Stroke:
Pencegahan stroke yang dikenal dengan istilah “CERDIK”. Beberapa langkah yang dapat dilakukan meliputi:
- Cek kesehatan secara rutin
- Enyahkan asap rokok
- Rajin aktivitas fisik
- Diet seimbang
- Istirahat yang cukup
- Kelola stres
Berita Terkait
- PENDAFTARAN ONLINE MELALUI APLIKASI MOBILE JKN
- BUGAR KEMBALI USAI IDUL FITRI
- TELAH HADIR LAYANAN HOMECARE FISIOTERAPI
- RS PANTI NUGROHO ADAKAN EDUKASI TENTANG PENCEGAHAN TUBERKULOSIS PADA ANAK
- KUNJUNGAN SEKOLAH LINTAS IMAN DI RS PANTI NUGROHO